Sacher cake termasuk kategori kue basah. Kue basah merupakan makanan kecil yang bisa
dijadikan alternatif camilan. Biasa disantap di pagi atau sore hari. Kue basah
umumnya empuk, lembut, dan tidak bertahan lama (hanya bertahan beberapa hari).
Biasanya terbuat dari tepung terigu, gula, sagu bahkan ada yang berbahan ketan
atau santan. Untuk langkah membuatnya, simak yuk uraian di bawah ini.
Sacher cake |
Bahan Cake:
- 200 gram margarin
- 100 gram gula pasir halus
- 4 kuning telur
- 150 gram tepung terigu protein sedang
- 1 sendok teh baking powder
- 25 gram cokelat bubuk dan 75 ml air hangat, dilarutkan
- 75 gram kacang tanah sangrai, dihaluskan
- 4 putih telur
- 60 gram gula pasir
- 50 gram selai jeruk untuk olesan
Bahan Toping :
- 100 ml susu cair
- 250 gram cokelat masak pekat, dipotong-potong
- 25 gram cokelat masak pekat leleh untuk hiasan
Cara membuat :
- Cake, kocok margarin dan gula pasir halus sampai lembut. Masukkan kuning telur. Kocok rata.
- Masukkan tepung terigu baking powder dengan larutan cokelat bubuk sambil diayak dan dikocok rata bergantian. Tambahkan kacang tanah. Aduk rata. Sisihkan.
- Kocok putih telur sampai setengah mengembang.
- Masukkan gula sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
- Tuang sedikit - sedikit ke campuran tepung terigu sambil diaduk perlahan.
- Tuang ke dalam loyang diameter 22 cm tinggi 4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
- Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celcius 30 menit sampai matang.
- Belah dua cake. Ambil selembar cake. Oleskan selai jeruk. Tutup dengan cake yang lain. Oleskan dengan selai jeruk ke seluruh permukaan kue.
- Toping, panaskan susu cair. Masukkan potongan cokelat masak pekat. Aduk sampai larut. Siram di atas cake. Dinginkan.
- Semprotkan tulisan sacher dengan cokelat masak pekat leleh.
Sacher cake hadir 16 potong untuk anda. Kue basah umumnya
empuk, lembut, dan tidak bertahan lama (hanya bertahan beberapa hari). Hal ini
karena umumnya kue tradisional terbuat dari tepung beras, gula, dan santan,
sehingga lekas basi. Kue basah biasanya dimasak dengan cara dikukus, direbus,
atau digoreng. Kue basah biasanya dapat ditemui di pasar tradisional. Saya
tunggu hasil kreasi anda, selamat mencoba.
0 comments:
Post a Comment