Bingka
merupakan kue yang menjadi ciri khas suku Banjar, Kalimantan Selatan. Rasanya
manis, teksturnyapun lembut. Kue ini menjadi salah satu kue yang dipakai dalam
tradisi Banjar untuk menjadikan 41 jenis kue untuk acara-acara istimewa seperti
acara pernikahan. Walaupun dapat ditemui disepanjang tahun, kue ini tetap
menjadi primadona pada bulan Ramadhan karena cocok untuk mengawali santapan
berbuka puasa. Berbicara tentang santapan berbuka, mari kita simak uraian di
bawah ini :
Kuah :
- 300 ml air
- 3 sdm gula pasir (bisa ditambah lagi kalau suka manis)
- daun pandan
- pewarna kuning secukupnya
Cara Membuat :
- Kocok telur dan gula sampai mengembang, masukkan tepung terigu, dan vanilli bubuk, aduk rata.
- Masukkan dalam cetakan yang sebelumnya diolesi mentega, panggang dengan oven 130derajat celcius kurang lebih 15 menit
- Air gula: masak semua bahan kuah sampai mendidih, dinginkan
- Sajikan bingka yang disiram / direndam dengan air gula
Bingka dibuat dari bahan-bahan antaralain : tepung terigu, telur, santan,
gula pasir, dan garam. Sebagai kelaziman, kue ini dipanggang dengan cetakan
berbentuk bunga. Selain menjadi kue khas Suku Banjar, kue ini juga terkenal di
provinsi-provinsi tetangga seperti Darussalam dan Malaysia. Sampai di sini
pembahasan kita kali ini, saya tunggu hasil kreasi anda.. Sampai jumpa..
0 comments:
Post a Comment