google-site-verification: google3c7d1a4caf0af247.html RESEP CUMI NYEMPLUK KUAH KUNING ~ DAPUR RESEP 101

Sunday, 19 March 2017

RESEP CUMI NYEMPLUK KUAH KUNING

Cumi nyempluk kuah kuning, ini niehh makanan yang membuat hari-hari anda lebih berwarna. Cumi-cumi adalah kelompok hewan cephalopoda besar atau jenis moluska yang hidup di laut. Nama itu cephalopoda dalam bahasa Yunani berarti kaki kepala, hal ini karena kakinya yang terpisah menjadi sejumlah tangan yang melingkari kepala. Seperti semua cephalopoda, cumi-cumi dipisahkan dengan memiliki kepala yang berbeda. Cumi-cumi banyak digunakan sebagai makanan. Berbicara tentang makanan, mari kita simak uraian di bawah ini: 
Cumi nyempluk kuah kuning

Bahan-bahan :
- 6 ekor cumi besar
- 50 gram udang
- 1 buah tahu
- 1 butir telur
- 6 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- seujung jari kunyit
- 1 ruas jari jahe
- 3 butir kemiri
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 1 batang serai
- 100 ml santan kental
- 1 ikat daun kemangi
- Cabe rawit utuh sesuai selera
Cara Membuatnya :
  1. Bersihkan udang, buang kulit dan kepala , haluskan. Cumi juga dibersihkan, pisahkan kepalanya, buang kulit ari dan kantong tintanya. Haluskan tahu, campurkan dengan udang
  2. Kepala cumi diiris halus, campurkan dalam adonan tahu dan udang. Bumbui dengan bawang merah dan bawang putih masing-masing 3 siung, gula garam dan merica. Cicipi. (bumbunya harus terasa kuat)
  3. Kocok lepas telur, masukkan dalam addonan isi, auk rata. Masukkan adonan isi dalam piping bag/kantong segitiga, lubangi ujungnya. Isikan ke dalam cumi-cumi hingga penuh tapi jangan terlalu padat, semat dengan tusuk gigi
  4. Masukkan dalam rantang, kemudian masukkan rantang ke dalam dandang, kukus selama 30 menit
  5. Matikan api. cumi akan menggelembung. dan sebagian isi akan keluar sedikit (tertampung di rantang)
  6. Uleg buumbu kuningnya (3 siung bawang merah/putih, jahe, kunyit,kemiri). Tumis hingga harum. Setelah harum, masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai. tumis sebentar
  7. Masukkan cumi kukus berikut air dan isian yang tertampung di rantang tadi. ungkep dengan sesekali dibalik .bumbui gula garam merica. ungkep selama 15 menit
  8. Setelah bumbu meresap, tambahkan santan kental, aduk. Sesaat akan diangkat, masukkan cabe dan daun kemangi. masak sebentar. siap dihidangkan
Cumi-cumi adalah salah satu hewan dalam golongan invertebrata/tidak bertulang belakang. Salah satu jenis cumi-cumi laut dalam, heteroteuthis adalah yang memiliki kemampuan memancarkan cahaya. Organ yang mengeluarkan cahaya itu terletak pada ujung suatu juluran panjang yang menonjol di depan. Hal ini dikarenakan peristiwa luminasi yang terjadi pada cumi-cumi jenis ini. Heteroteuthis menyemprotkan sejumlah besar cairan bercahaya apabila dirinya merasa terganggu, proses ini sama seperti pada halnya cumi-cumi biasa yang menyemprotkan tinta. Wahh sudah panjang lebar kita membahas tentang cumi-cumi, saya tunggu cumi nyempluk kuah kuning hasil kreasi anda. Selamat mencoba.

0 comments:

Post a Comment