google-site-verification: google3c7d1a4caf0af247.html RESEP RUJAK CIRENG ~ DAPUR RESEP 101

Saturday 19 November 2016

RESEP RUJAK CIRENG

Pada kesempatan kali ini, saya punya satu opik menarik untuk kita bahas yaitu rujak cireng. Makanan yang satu ini cukup popuer di kalangan ibu-ibu hamil. Rujak yang merupakan makanan tradisional, biasanya terbuat dari campuran berbagai macam buah atau sayuran dan dibubuhi bumbu atau kuah. Kita pasti sudah mengenal makanan yang satu ini karena mudah ditemukan di Indonesia. Tidak hanya itu, di negara tetangga contohnya Malaysia dan Singapura juga hadir rujak sebagai pelengkap kuliner. Namun untuk namanya lebih akrab dengan sebutan rojak. Ingin tau proses pembuatannya? Yuk kita simak yang satu ini.

rujak cireng

Bahan-bahan:
  • tepung tapioca 150 gr,
  • tepung terigu 200 gram,
  • bawang putih dihaluskan sebanyak ½ sdt,
  • daun bawang segar diiris tipis,
  • daun seledri yang diiris tipis,
  • air panas,
  • garam secukupnya,
  • merica bubuk,
  • kaldu ayam,
  • ebi.

Kuah:
  • gula merah ,
  • air asam jawa 1 sdm,
  • garam secukupnya,
  • kacang tanah digoreng.
  • cabe rawit merah
  • air matang hangat.

Cara membuat :
  1. Campurkan semua bahan cireng ke dalam baskom, lalu aduk hingga rata. Selanjutnya masukkan air sedikit demi sedikit. Buat adonan hingga rata dan menjadi adonan yang kalis.
  2. Setelah menjadi adonan kalis, bentuk-bentuk menjadi bulat dan sedikit dipipihkan.
  3. Goreng bulatan pipih ini hingga kuning kecoklatan warnanya. Jangan gunakan api yang terlalu besar. Api sedang akan membuat masaknya merata.
  4. Masukkan semua bahan ke dalam cobek lalu ulek hingga halus.
  5. setelah halus masukkan air hangat ke dalam bumbu tersebut dan campur hingga rata.
  6. Tuang bumbu rujak diatas cireng goreng yang telah Anda buat dan campur dengan sedikit cuka. 

Hemmmbb gimana bunda? Mak nyooosss kan rasanya, dijamin deh ibu-ibu hamil pada ngiler semua. Yang gak hamil jadi ikutan pengen deh hehe, saya tuggu rujak cireng hasil kreasi anda ya. Selamat mencoba,,

0 comments:

Post a Comment