Makanan yang mudah dan murah, inilah gado-gado. Siapa sih yang tidak mengenal makanan ini? Makanan yang sudah tidak familiar ini menyimpan sejuta rasa dan selera pecintanya. Bagaimana tidak, bumbu kacang yang melengkapinya membuat orang yang melihat ingin segera menghabiskannya. Uraian lebih lanjut megenai prosees pembuatannya, sudah saya sediakan nih,,simak ya..
gado-gado |
Bahan untuk kuah kacang:
- 1/4 kg kacang tanah digoreng
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 8 biji cabe rawit
- 3 sdm kecap manis
- 1 biji kecil gula merah
- secukupnya garam
- secukupnya air
Bahan
pelengkap:
- 4 butir telur
- 1 ikat kacang panjang
- 1 mangkuk kecil toge
- 4 buah mentimun potong2
- 4 potong tahu digoreng
- 1 bungkus mie telor
Cara membuat :
- Haluskan bawang putih danbawang merah,beserta cabe rawit.tumis hingga harum.
- Haluskan kacang yang telah digoreng.masukan kedalam tumisan tadi.tambahkan sedikit air.tambah kecap,gula merah,garam.koreksi rasa.masak hingga mendidih.salin kedalam wadah
- Rebus telur,kacang panjang,mie,dan toler.angkat masukan dalam wadah.tata telur,mie,mentimun,kacang panjang,toge,dan tahu dalam wadah.tuangkan kuah kacang.siap disajikan.
0 comments:
Post a Comment