Bolu sarang semut, pernah
ada yang tau kue ini? Namanya aneh ya? Bagaimana dengan kuenya? Uups ... ini salah
satu kue yang namanya diambil dari nama hewan... apakah hewan semut juga ikut
dibuat kue? Endaklahhh bunda,, kita langsung masuk ke langkah-langkah
pembuatannya yuk..
bolu sarang semu |
BAHAN :
- 400 g gula pasir
- 500 ml air panas
- 5 lembar daun jeruk, iris tipis
- 2 lembar daun pandan, iris
- 5 butir telur
- 120 g tepung terigu
- 150 g margarine
- 150 g susu kental manis
- 1 sdm soda kue
Cara Membuat
- Susu caramel : panaskan gula pasir di wajan dengan api kecil hingga warnanya kecokelatan. Tambahkan air panas , biarkan mendidih dan gula larut
- Masukkan daun jeruk dan pandan, masak hingga wangi. Angkat, dinginkan, dan saring. Takae sampai 400 ml lalu sisihkan.
- Panaskan oven 180’c. olesi loyang dengan margarine, sisihkan.
- Kocok telur dengan whisk hingga berbusa. Masukkan terigu dan margarine sedikit demi sedikit. Masukkan saus caramel, aduk rata sampai licin, saring jika perlu.
- Tambahkan susu kental manis dan soda kue, aduk rata. Tuang adonan ke dalam loyang tulban diameter 22cm.
- Panggang selama 45 menit / hingga matang
- Angkat dan sajikan…..
Hup.. Hup..Hup.. sudah
jadi bolu sarang semutnya..Masih banyak semut di rumah bunda? Masukkin saja ke
sarangnya hehehe bercanda bunda.. oke untuk yang belum mencoba, silahkan
berkreasi di dapur masing-masing..thanks
0 comments:
Post a Comment