google-site-verification: google3c7d1a4caf0af247.html RESEP TONGSENG KAMBING ~ DAPUR RESEP 101

Saturday, 15 April 2017

RESEP TONGSENG KAMBING

Tongseng kambing adalah masakan yang biasanya terbuat dari daging kambing yang dipotong kecil-kecil ditambah tumisan bumbu yang sudah dihaluskan. Masakan yang khas menggunakan daging kambing ini biasanya dijumpai bersama gulai. Masakan ini umumnya dikenal di Jawa Timur, JawaTengah, dan Yogyakarta. Untuk lebih jelasnya, yuk simak yang satu ini.
Tongseng kambing
Bahan :
  • 3 kg iga/ kaki kambing ( potong2, bersihkan dan rebus sampai empuk )
Blender:
  • 16 siung bawang merah,
  • 11 siung bawang putih,
  • 4 cm jahe,
  • 2 sdm ketumbar,
  • 1 sdt jintan, 8 kemiri,
  • 2-3 sdm merica putih/ merica hitam,
  • 2 biji pala,
  • 9 cabe merah besar dan 
  • rawit sesuai selera
Cara Membuat :
  1. Tumis bumbu yang sudah diblender dengan 7 lembar daun jeruk, 3 daun salam, 4 serai geprek.
  2. Tumis sampai harum dan benar2 bumbu dah masak/ berminyak. Kemudian masukkan kambing dan kaldunya ( secukupnya ). Masukkan kecap manis 1/2 gelas ( sekitar 150 ml ), didihkan. Bagi garam dan kaldu instant sapi secukupnya. Biarkan agak susut airnya. Tambahkan 3 tomat ( masing2 di potong 4 ),icipi. Kalau di rasa semua sudah ok, matikan api.
  3. Tunggu sebentar sampai uap panasnya sedikit. Masukkan kobis yang sudah di potong2 dan daun bawang besar yang sudah di potong2.
  4. Jangan masukkan kobis waktu masih di atas kompor, hal ini akan membuat kobis jadi terlalu masak . Sajikan dengan di taburi bawang merah goreng.
Yuhuu.... tongseng kambing  sudah siap santap, siapa yang mau coba duluan? Untuk takaran bumbu di sesuaikan selera masing-masing ya. Selamat berkreasi #share

0 comments:

Post a Comment