Thursday, 22 December 2016

RESEP TAHU BAKSO TERI NASI

    Tahu bakso teri nasi merupakan makanan yang lazim ditemukan di Indonesia.   Dalam penyajiannya, bakso umumnya disajikan panas atau hangat dengan didampingi kecap atau saus. Sebagai pelengkap, tidak lupa ditaburi bawang goreng dan seledri. Kita bisa menemui makanan ini dari gerobak pedagang keliling hingga restoran besar. Agar lebih jelas cara pengolahannya, yuk kita simak uraian berikut.

Tahu bakso teri nasi


Bahanya:
* 10 buah tahu goreng, belah tengahnya
* 10 buah kulit pangsit
* 100 g tahu putih, haluskan
* 100 g teri nasi basah
* 1 butir telur
* 1 buah wortel, kupas, serut
* 1 sdm minyak wijen
* 100 g tepung tapioka
* 1 batang daun bawang, iris halus


Bumbu Halus:
* siung bawang putih
* 1 sdt bawang merah goreng
* 1/2 sdt merica
* garam secukupnya


Cara Membuat:

  1. Campurkan jadi satu, tahu putih, telur, teri nasi basah, tepung tapioka, wortel serut, daun bawang, minyak wijen & bumbu halus. aduk hingga rata.
  2. Isikan adonan kedalam tahu goreng & kulit pangsit, lakukan hingga adonan habis.
  3. Kukus tahu bakso pangsit selama 20-30 menit atau hingga matang. angkat
  4. Sajikan dengan saus sambal / sambal pecel.

    Tahu bakso teri nasi siap menemani anda. Jangan lupa berbagi ilmu, di share ke yang lain ya. Selamat berkreasi.

No comments:

Post a Comment