Sunday, 25 September 2016

RESEP OPOR KUNING IKAN MAS

      Sebuah resep yang akan kita bahas tidak kalah menarik dari resep sebelum-sebelumnya yaitu opor kuning ikan mas. Kehidupan manusia tentunya tidak bisa terlepas dengan kehidupan kulinernya, baik itu kuliner jajanan hingga menu makanan. Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki kuliner khas dan lezat. Mengingat Indonesia memiliki perairan yang luas, hal itu membuat banyak kuliner nikmat yang berasal dari olahan ikan, salah satunya adalah ikan mas. Berikut bahan dan cara pengolahannya :

opor kuning ikan mas

Bahan :
5 ekor ikan mas ukuran kecil, dibersihkan dan dikerat-kerat
3 buah cabai merah besar, diiris serong
2 buah cabai hijau besar, diiris serong
4 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya lalu disobek-sobek
2 lembar daun salam
1 batang serai, ambil putihnya dan memarkan
2cm lengkuas, dimemarkan
1000ml santan dari ½ butir kelapa
2½ sendok teh garam
½ sendok teh gula pasir
2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus :
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
2 butir kemiri, disangrai
2cm kunyit, dibakar
2 sendok teh ketumbar bubuk
½ sendok teh merica bubuk
½ sendok teh jintan
1cm jahe

Cara membuat :
  1. Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus, cabai merah, cabai hijau, daun jeruk, daun salam, serai dan lengkuas sampai harum. Tambahkan ikan mas dan aduk hingga berubah warna.
  2. Tuangi santan dan masak hingga mendidih. Tambahkan garam dan gula pasir, masak sampai matang.
  3. Untuk 5 porsi

Opor yang kita pelajari kali ini tidak menggunakan ayam melainkan ikan mas, sesuatu yang tidak biasa bukan? Sajian opor kuning ikan mas ini bisa menjadi salah satu referensi untuk menu anda sehari-hari. Bantu share ya kawan, selamat berkreasi.


No comments:

Post a Comment