Empal gentong adalah makanan
khas masyarakat Cirebon, Indonesia. Makanan ini mirip dengan gulai (gule) dan
dimasak menggunakan kayu bakar di dalam gentong (periuk tanah liat). Daging
yang digunakan adalah babat, usus dan daging sapi. Selain menggunakan kayu
bakar dan gentong, makanan ini disajikan menggunakan kucai dan sambal berupa
cabai kering giling. Untuk lebih jelasnnya, simak uraian di bawah :
- Daging sapi lamur sebanyak 500 gram
- Paru sapi sebanyak 300 gram
- Babat sapi sebanyak 300 gram
- Kelapa setengah tua sebanyak ½ butir
- Cengkeh sebanyak 6 biji
- Air sebanyak 2 lt
- Lengkuas sebesar 2 cm, dimemarkan
- Jahe sebesar 2 cm, dimemarkan
- Serai sebanyak 2 batang, dimemarkan
- Kapulaga sebanyak 2 biji
- Daun salam sebanyak 2 lembar
- Daun jeruk sebanyak 3 lembar
- Kayu manis sebesar 3 cm
- Minyak goreng sebanyak 3 sdm
Bumbu-bumbu:
- Ketumbar sangrai sebanyak 1 sdm
- Merica butiran sebanyak 1 sdt
- Garam sebanyak 2 sdt
- Kunyit sebesar 4 cm, dibakar
- Bawang putih sebanyak 5 siung
- Kemiri sebanyak 6 butir
- Bawang merah sebanyak 12 butir
- Bahan Pelengkap:
- Bawang goreng
- Kucai iris
- Daun bawang iris
- Kerupuk kulit
- Cabai kering giling
Cara Membuat :
- Kelapa setengah tua diparut lalu disangrai hingga berwarna kecoklatan. Kemudian angkat.
- Daging sandung lamur kemudian direbus bersama dengan kayu manis, cengkeh, daun salam, daun jeruk, jahe, lengkuas, serai, dan kapulaga. Daging direbus hingga lunak, setelah itu angkat dan potong-potong.
- Selanjutnya rebus babat dan paru-paru secara terpisah hingga lunak. Setelah itu angkat dan tiriskan, lalu potong-potong. Kemudian masukkan ke dalam kaldu daging sapi.
- Haluskan bumbu-bumbu seperti bawang merah, bawang putih, garam, merica butiran, kunyit, kemiri, dan ketumbar. Kemudian panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga harum. Setelah itu masukkan ke dalam kaldu.
- Masukkan potongan daging sapi, babat, paru, dan kelapa sangrai ke dalam kaldu. Didihkan kaldu kemudian aduk sampai rata. Setelah itu angkat.
Empal gentong sudah siap disajikan. Jangan lupa untuk menyajikan bersama dengan nasi putih, kerupuk kulit, dan cabai kering giling. Lalu taburi empal gentong dengan kucai, bawang goreng, dan daun bawang.
Empal gentong dapat disajikan dengan nasi atau juga lontong. Lontong menurut
orang Cirebon hanyalah beras yang dimasukan kedalam daun pisang yang sudah
dibentuk silinder, tidak ada campuran lainnya, kemudian direbus selama 4 jam.
Ini hasil kreasi saya, mana hasil kreasi anda?
No comments:
Post a Comment