Green tea butter cake
hupp,,hupp,,hupp,, apa jadinya jika pada kue terdapat rasa teh? Pasti ini akan menjadi
ciri kas dari makanan tersebut. Untuk pecinta teh, tidak akan ketinggalan
donk.. nahh kita langsung bahas langkah-langkahnya saja yuk...
green tea butter cake |
Bahan :
- 155 g tepung terigu serbaguna
- 20 g bubuk green tea/matcha
- 1 sdt baking powder
- 175 mentega tawar
- 150 g gula kastor
- 4 butir telur
- 2 sdm susu segar
- 1 sdt vanili bubuk
- 50 g kurma, cincang (untuk topping)
- Margarin secukupnya
- Kertas roti secukupnya
Cara Membuat :
- Panaskan oven 170’c. Siapkan loyang 20cmx20cmx7cm, olesi margarin, lapisi kertas roti, dan olesi lagi dengan margarin, sisihkan.
- Ayak tepung tepung terigu dan bubuk green tea/matcha, lalu tambahkan baking powder ke dalam wadah. Masukkan mentega, gula, telur, susu segar dan vanili, aduk rata.
- Masukkan 30 g potongan kurma, aduk rata kembali.
- Masukkan adonan ke loyang dan taburi 20 g kurma di atas adonan. Panggang adonan selama 20-30 menit, dinginkan, sajikan.
Heiii,,, para pecinta
teh, sudah puaskan anda hari ini? Beberapa jam menghabiskan waktu di dapur
untuk belajar membuat kue green tea butter cake. Bagaimana jika salah satu
bahannya tidak tersedia? Katakanlah kurma tidak ada, anda bisa menggantinya
dengan jenis kacang-kacangan, seperti almond, mede, atau pistacphio. Selamat mencoba...
No comments:
Post a Comment